MENGISI WAKTU LIBURAN


Terkait dengan liburan semester yang akan datang (libur Panjang)
dan sebagai kaum pelajar dari Fakfak (mahasiswa Fakfak) yang saat ini mengambil pendidikan diluar Kota Fakfak
tentunya dan sudah pasti akan kembali pulang k Fakfak untuk mengisi waktu libur tersebut.

Sebagai kaum terpelajar yang nantinya akan pulang ke daerah,
bagaimana jika kita mengadakan suatu kegiatan atau pertemuan bersama untuk membahas kekurangan dan
kejanggalan-kejanggalan hak-hak kita sebagai mahasiswa Fakfak yang selama ini tidak diperhatikan oleh pemerintah.

Dan jika kita lihat kondisi dan situasi daerah hari ini adanya berbagai macam hal-hal yang
terjadi yang membuat hidup kebersamaan dan kesatuan dalam satu tungku tiga batu seakan terusik.
Akibat PILKADA, massa pendukung melakukan tindakan2 anarkis yang berdampak hadirnya berbagai persoalan

Kita sebagai mahasiswa yang akan kembali kedaerah dan kedepan akan menjadi pemimpin2 muda
daerah dengan sikap kita sebagai penengah mari kita soroti bersama hal-hal yang terjadi ditengah masyarakat.
hilangkan segala bentuk pemikiran yang melahirkan provokasi dan aksi yang
membuat satu tungku tiga batu menjadi hilang maknanya.

kurang dan lebih ditambahi oleh rekan-rekan dan Mari rapatkan barisan menuju satu aksi bersama mengisi liburan di daerah

0 Response to "MENGISI WAKTU LIBURAN"

Post a Comment